Ads

ads header
Menu
belajarbahasainggris

Materi Kelas 8 : Showing Appreciation

Hi, anak-anak kelas 8

Salam sehat, semoga hari ini kalian dalam keadaan yang sehat selalu. Kita masih belajar di BAB 1 dengan subtema Showing Appreciation 

Kompetensi Dasar 3. 1 Menerapkan struktur teks dan unsur kebahasaan untuk melaksanakan fungsi sosial dari ungkapan meminta perhatian, mengecek pemahaman, menghargai kinerja yang baik, dan meminta dan mengungkapkan pendapat, serta responnya, sesuai dengan konteks penggunaannya.

Tujuan dari pembelajaran :

- Siswa dapat memberikan ungkapan/ ekspresi Showing Appreciation

- Siwa dapat merespon ungkapan / ekspresi Showing Appreciation

Mari simak vidio berikut ini sebelum kita memulai materi Showing appreciation.


Berikut ini adalah penjelasan tentang materi Showing appreciation. 

Showing appreciation adalah ungkapan yang digunakan untuk memberi penghargaan atau pujian atau komentar terhadap seseorang mengenai penampilan, prestasi, dan sebagainya. Kalian pasti pernah  memuji teman kalian dalam kalimat yang sederhana seperti, "hari ini kamu sehat sekali", "kamu terilhat ganteng/cantik", itulah adalah contoh sebuah pujian. 

Perlu diingat dalam hal memberikan pujian tidak perlu berlebihan atau mengandung kalimat sindiran, karena ini akan mempernagruhi hubungan pertemanan kalian nantinya, Jadi, berikan pujian itu sesuai dengan apa adanya ya anak-anak.

Dibawah ini contohnya:

Compliments/Appreciation
Responses
-          Well done!
-          That’s great!
-          How beautiful you are!
-          What a nice shirt!
-          Nice work!
-          You’re great!
-          I appreciate your effort
-          How clever you are!
-          I like you ....
-          Thank you
-          That’s very kind of you
-          Yeah, thanks
-          It’s nothing
-          I’m glad you like it
-          Thanks. It’s nice of you to say so
-          Do you really think so?
-          Many thanks

Untuk memberi pujian atau kekaguman kepada seseorang kita dapat menggunakan kalimat kekaguman dengan menggunakan “How/What”. How atau what di sini bukan berarti kata tanya atau question word tetapi berati “Alangkah, betapa atau sungguh”

Contoh:
How handsome you are! (Alangkah gantengnya kamu)
How smart you are! (Betapa pintarnya kamu)
How clean this room is! (Sungguh bersih ruangan ini)
What a kind man he is! (Betapa baiknya laki-laki itu)
What a nice t-shirt! (Betapa bagus kaos ini)
What an expensive motorcycle it is! (Alangkah mahalnya sepeda motor itu)
What cheap laptops they are! (Sungguh murah laptop-laptop itu)

Sudah paham! Supaya lebih paham kalian bisa simak contoh dialog dibawah ini, dan kerjakan kuisnya,


Berikut adalah contoh dialog memberi pujian (compliments)
Fayyadh
:  Hi Fatimah, How are you
Fatimah
 Hello, Fayyadh, I’m fine. And you?
Fayyadh
:  I’m okay, thank you. Where are going Fatimah?
Fatimah
I’m going to pick up my mother.
Fayyadh
Is that your new bicycle, Fatimah? What a nice bicycle it is!
Fatimah
Yes, it is. Thanks Fayyadh.
Fayyadh
You’re welcome.



Semoga materi ini bermanfaat. 
Sampai jumpa di pertemuan berikutnya terimakasih

No comments